BREAKING NEWS : Pabrik Majun di Cihampelas KBB Dilalap Api


[BREAKING NEWS]
Pabrik
Majun di Cihampelas KBB Dilalap Api
BandungKita.id,
CIHAMPELAS - Pabrik majun PT Citra di Desa Cipatik, Kecamatan Cihampelas,
Kabupaten Bandung Barat dilalap api pada Senin (15/7/2019).
Dari kesaksian salah satu pegawai pabrik tersebut, api mulai membesar
sekitar pukul 13.00 WIB. Api diduga berasal dari gesekan di dalam mesin yang
menimbulkan percikan dan membakar kapas yang sedang diolah.
"Kejadian
waktu saya beres istirahat sekitar jam satuan. Karena ada percikan api dari
mesin terus terkena kapas atau majun yang digunakan untuk bahan bantal,"
ujar seorang pegawai pabrik tersebut, Adi di lokasi.
Menurutnya,
timbulnya percikan biasanya diakibatkan karena ada benda yang masuk pada mesin
produksi.
Adi
mengatakan, sebelumnya sempat ada api di pagi hari. Namun api berhasil
dipadamkan menggunakan alat pemadam yang ada lokasi.
"Tadi
pagi sempat ada api. Tapi berhasil dimatiin pake APAR. Nah yang sekarang
APARnya abis jadi gak ketolong," sebutnya.
Dari
pantauan di lokasi, api membakar tumpukan kapas majun yang digunakan untuk
bahan bantal dan kasur. Tumpukan kapas majun tersebut berada di area pabrik
bagian belakang.
Sementara,
arus lalu lintas sempat mengular di ruas jalan raya Cipatik-Soreang akibat
kerumunan warga dan pengendara yang berhenti di area kebakaran.***(Bagus
Fallensky/BandungKita.id)
#infokebakaran #bandungbaratlumpat #kbb @
Cihampelas - Cililin - Kabupaten Bandung Barat