Kepala Desa Linggar H. Ajat Sudrajat Berbagi Sembako Kepada Perangkat Dan Tokoh Masyarakat
BANDUNG – WSO,
Seperti yang dilansir, INDEKSNEWS.COM, ditengah bulan suci ramadhan 1441 H di hari ke 22 puasa, Kepala Desa Linggar berbagi sedekah berupa paket sembako kepada para perangkat desa, Linmas Bhabinkatibmas, Babinsa, PKK, P3N, Pendamping Desa, dan para ketua RW/RT serta Mui Desa Linggar.
Hal tersebut, di setiap tahun di
lakukan oleh Kepala Desa Linggar H. Ajat Sudrajat selama dalam menjabat Kepala
Desa Linggar.
“Pembagian sedekah atau sembako
ini, anggaran pribadi dan dilakukan di setiap tahun selama saya menjabat Kepala
Desa Linggar.” Ujarnya.
“Untuk tahun ini di bulan ramadhan
saya mengundang para ketua RT dan RW sekalian membagikan insentif
bagi para ketua RT dan RW,” Kata H. Ajat Sudrajat Kepala
Desa Linggar.
Disamping itu, “membagikan
sedekah sebnyak 230 paket sembako kepada semua perangkat Desa Linggar itu salah
satu kepedulian saya selaku kepala desa terhadap para perangkat semua di bulan
suci ramadhan ini, dan itu setiap tahun saya lakukan.” Katanya.
Oleh Sebab itu, “dengan
rasa kepedulian terhadap para perangkat semua, itu suatu tanda terima kasih
dari kepala desa, yang selama ini mereka telah bergotong royong mau kerja sama
dan membantu program kinerja Desa Linggar,” tandasnya.
“Semoga selama membantu kinerja kepala desa bantuan mereka secara moril
ataupun materil menjadi pahala dan di balas oleh Allah S.W.T,” ucapnya.
Selain itu, kata H.Ajat, saya
menghimbau kepada para ketua RW dan RT beserta para perangkat agar dalam
penyaluran bantuan bansos harus tetap menjaga protokol kesehatan, jaga jarak,
hingga tidàk terjadi berkerumunan.
0 Response to "Kepala Desa Linggar H. Ajat Sudrajat Berbagi Sembako Kepada Perangkat Dan Tokoh Masyarakat"
Posting Komentar